Pjs. Bupati Majene : Insya Allah, Kami Akan Terus Berusaha Dana Stimulan Gempa Cair di Tahun Ini

Mesasulbar.com-Majene, Beredar kabar di media sosial, bahwa Dana Stimulan Bantuan Gempa Tahap Kedua Kabupaten Majene akan disalurkan pada 15 November 2024.

Informasi tersebut disampaikan oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Majene, Habibi Aziz kepada awak media usai melakukan pertemuan dengan para kepala desa se-Kabupaten Majene di Kantor Bupati, Senin,(11/11/24).

Redaksi mesasulbar langsung mengkonfirmasi hal tersebut kepada Pjs. Bupati Majene. Disela-sela kesibukannya, ia mengatakan bahwa informasi tersebut ia dapatkan  dari Pemerintah Pusat, bahwa dijanjikan kembali pada tanggal 15 November 2024.

“Saya katakan begitu, karena itu juga janji yang disampaikan ke kita,” kata Habibi.

Sebelumnya, pencairan dana tahap kedua dijadwalkan pada 20 Oktober 2024. Namun, menurut Habibi, terjadi penundaan yang mengakibatkan pencairan baru bisa dilaksanakan pada pertengahan November.

“Sebelumnya kan kita dijanji tanggal 20 (Oktober), saat ini kita dijanji lagi tanggal lima belasan,”ungkap Habibi.

Pjs. Bupati Majene itu juga menambahkan, “Tapi kapanpun itu, Insyaallah, intinya kami akan terus berusaha bantuan dana stimulan tahap kedua bisa tersalurkan di tahun ini”.

Habibi juga berharap dana tersebut dapat dicairkan sesuai jadwal melalui Kementerian Keuangan untuk segera disalurkan kepada penerima.

Sementara itu, Plt. Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penangggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Barat, Muhammad Yasir Fattah mengatakan dari pertemuan Pj. Gubernur Sulbar, Bupati dan Kepala BNPB pencairan dana stimulan gempa tahap II memang akan dicairkan tahun (2024) ini.

“Yang jelas kemarin itukan, sudah ketemu Pak Gubernur sama Pak Bupati (Majene dan Mamuju) dengan Kepala BNPB, itukan sudah dijelaskan oleh kepala BNPB akan diusahakan cair tahun ini. Tapi kami belum tau ini, kapan cair pastinya, begitu,”ungkap Yasir fattah.

Ia menambahkan ini merupakan kewenangan pemerintah pusat ke pemerintah kabupaten. “Ini memang area kabupaten, jadi mungkin ada pembicaraan dari pemerintah pusat ke pemerintah kabupaten. Tapi kami akan cari tau lebih detail, karena kebetulan kami ada di Jakarta,”tambahnya.

Diketahui, jumlah penerima Bantuan Dana Stimulan Gempa Tahap Kedua Kabupaten Majene mencapai 4.089 unit rumah, dengan rincian sebagai berikut:

Rumah rusak berat sebanyak 416 unit. Rumah rusak sedang, 786 unit dan rumah rusak ringan, 2.887 unit. (*Dk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *